MANADO, 12 MEI 2022 – Kapolda Sulawesi utara (Sulut), Irjen Pol Mulyatno siang kemarin, menyalurkan bantuan pemerintah pada 1.450 warga Kota Tomohon, yang berprofesi sebagai pedang kaki lima dan pemilik warung.
Bantuan Tunai Pangan untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung (BTPKLW), yang berupa dana tunai sebesar Rp300 ribu ini, disebutkan oleh Kapolda Mulyatno adalah bantuan langsung dari pemerintah, yang diperuntukkan untuk mendukung kegiatan perekonomian pedangang atau menambah modal usaha.
“Saya selaku Kapolda Sulut ingin melihat sampai sejauh mana penyaluran BTPKLW khususnya di Tomohon. Mudah-mudahan niat baik pemerintah ini dapat digunakan sebaik-baiknya untuk membantu perekonomian,” tuturnya.
Selain itu, Irjen Pol Mulyatno juga menerangkan, untuk wilayah Provinsi Sulut mendapat alokasi sekitar 20 ribu penerima BTPKLW. “Khusus di wilayah Kota Tomohon mendapat jatah kurang lebih 3500 orang, dan sampai sejauh ini bantuan sudah tersalurkan kepada 1450 orang,” terangnya, didampingi Kabid Humas Polda Sulut, Kombes Pol Julest Abast.
Irjen Pol Mulyatno menambahkan, kurang lebih tiga tahun kita mengalami pandemi Covid-19 yang berdampak terhadap roda perekonomian nasional bahkan mengakibatkan jatuhnya korban jiwa. (graceywakary)