MANADO, 12 MARET 2025 – Selalu berkomitmen memberikan layanan yang terbaik, maka dalam menyambut Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2025, Telkomsel kembali memperkuat perannya sebagai penyedia layanan telekomunikasi digital terdepan pilihan masyarakat Indonesia dengan tema “Jadikan Ramadan Terbaikmu”.
Dalam siaran pers yang diterima, tema kali ini menggambarkan komitmen Telkomsel dalam mendukung upaya terbaik pelanggan di momen penting, dengan layanan digital terdepan dan menjaga konektivitas berteknologi terdepan tanpa batas, menjadikan Ramadan dan Idulfitri lebih bermakna dan inspiratif. “Melalui komitmen Telkomsel Siaga RAFI 2025, kami ingin memastikan setiap pelanggan dapat menikmati momen Ramadan dan Idulfitri dengan penuh kemudahan, kenyamanan, dan kebahagiaan. Ini adalah wujud komitmen kami untuk selalu hadir menyambungkan semangat di setiap langkah dan momen penting bagi masyarakat Indonesia,” jelas General Manager Region Network Operations and Productivity Sulawesi Telkomsel, Asep Hermawan, seperti dikutip MANADONES dalam siaran pers.
Telkomsel Regional Sulawesi juga telah mengoptimalkan seluruh infrastruktur jaringan untuk memastikan kenyamanan pelanggan dalam mengakses layanan digital. Berdasarkan prediksi, trafik data diperkirakan meningkat hingga 11.83% dibanding momen RAFI sebelumnya, dengan total payload mencapai 7.24 petabyte pada puncak RAFI. Telkomsel juga telah memetakan 21 titik keramaian (POI) di Regional Sulawesi menggunakan pendekatan AI dalam jaringan otonomnya (Autonomous Network), khususnya untuk menganalisis kebutuhan jaringan secara akurat dan mengantisipasi setiap kemungkinan gangguan secara cepat dan proaktif. Ke-21 POI tersebut terdiri dari 15 titik area spesial (pusat keramaian seperti mal, tempat wisata, dan alun-alun), 2 titik lokasi transportasi (bandara dan pelabuhan), dan 4 lokasi tempat ibadah yang ada di Kawasan Sulawesi. (graceywakary)