Adu Kreatif di Improvement Day ala DAW

MANADO – Para staf yang ada di PT. Daya Adicipta Wisesa (DAW) wajib punya style sendiri dalam melaksana pekerjaan harian mereka.

Skill dan kemampuan mereka dihargai, semakin sering membrikan warna positif dalam bekerja, maka akan banyak benefit dari perusaaan yang didapat. Untuk makin memaju prestasi kerja, maka sejak sembilan tahun lalu salah satu distributor utama dari motor Honda ini menggelar ajang tahun yang seru untuk selurih pekerjanya, Improvement Day.

Bacaan Lainnya
Baca juga  Gojek Kolaborasi dengan Rich Brian

Untuk gelaran kesembilan ini yang dinamai Wisesa Improvement Forum (WIF), yang digelar siang tadi di kantor yang terletak di Maumbi Minahasa Utara (Minut), mengambil tema “Show Your Improvement, Show Your Quality” dengan tantangannya berupa Project improvement mulai dari Suggestion System (SS), Practical Problem Solving (PPS), Quality Control Circle (QCC), Quality Control Project (QCP), Safety improvement, Inteks dan Quiz.

Ajang ini akan memilih yang terbaik, yang nantinya akan mewakili DAW ke tingkat Daya Group dalam ajang Daya Improvement Forum (DIF) di Bandung pada 13 Juli mendatang.

Menurut Direktur DAW, Anwar Joesoef, perusahaan memberikan wadah dan kesempatan bagi para karyawan untuk dapat meng-improve diri serta kinerjanya sehingga mempermudah pekerjaan dan menghasilkan karya yang terbaik.

Baca juga  Forza dari Honda Ramaikan Jalanan Manado

“Semoga dengan adanya kegiatan ini para karyawan lebih terpacu untuk melakukan improvement serta terus menggali potensi sehingga kualitas pekerjaan lebih meningkat”, tambahnya. “Ini kegiatan yang menyenangkan, dan kami sangat bangga bisa ikut di ajang ini,” Staf PR dan Humas DAW di Minut, Meitries Kalalo pada Manadones. (gracey)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *