MANADONES, 19 MEI 2021 – Cantik, dan hot serta dikenal sebagai salah satu supermodel termahal di dunia yang menganut paham kesempurnaan, Naomi Campbell malam tadi memberikan kejutan.

Wanita yang sempat disebut sebagai yang tercantik di dunia dan re inkarnasi si peguasa Mesir dahulu kala, Cleopatra memposting di Instagram, tangan mungil yang memegang tangannya dengan caption, A beautiful little blessing has chosen me to be her mother. So honoured to have this gentle soul in my life there are no words to describe the lifelong bond that I now share with you my angel. There is no greater love. Atau, Sebuah berkat kecil yang indah telah memilih saya untuk menjadi ibunya. Sangat terhormat memiliki jiwa yang lembut ini dalam hidup saya, tidak ada kata-kata untuk menggambarkan ikatan seumur hidup yang sekarang saya bagikan dengan Anda, malaikat saya. Tidak ada cinta yang lebih besar.
Otomatis, semua langsung menyebut wanita pujaan para actor AS ini, telah memiliki bayi. Para sosialitas mulai dari Marc Jacobs, Rita Ora dan para model mengucapkan selama atas kelahiran putrinya ini.
Walau begitu, seperti dikutip dari dailymail banyak juga yang penasaran dengan dengan proses kelahiran sang putri mungil ini. Pasalnya, saat ini Naomi telah berusia 50 tahun, kehadiran bayi ini membuat beragam spekulasi yang masuk akal yang menyebut diantaranya adalah Naomi menggunakan ibu pengganti, ada juga yang menyebut Naomi menyembunyikan kehamilannya dan melahirkan secara operasi. Selamat menjadi ibu queen N. (vero)