Data Infografis Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut 2024 Resmi Diserahkan ke KPU RI

Buku dalam bentuk data infografis ini diserahkan anggota KPU Sulut, Lanny Ointu pada anggota KPU RI, Betty Epsilon Idroos dalam pertemuan yang berlangsung di ruang rapat KPU RI pada Jumat (14/2) lalu.

MANADO, 18 FEBRUARI 2025 – Dalam rangka mendukung transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Tahun 2024, KPU Sulut menyampaikan progres pengolahan data dan informasi dalam Infografis Pilkada 2024 pada KPU RI.

 

Bacaan Lainnya

Data infografis ini diterima langsung oleh Anggota KPU RI, Betty Epsilon Idroos dalam pertemuan yang berlangsung di ruang rapat KPU RI pada Jumat (14/2) lalu. Dalam kesempatan tersebut, Betty Epsilon Idroos memberikan apresiasi atas inisiatif KPU Sulut dalam menyusun buku yang berisi rangkaian tahapan serta infografis pemilihan. Menurutnya, publikasi ini dapat menjadi sumber informasi yang bermanfaat bagi masyarakat, tidak hanya sebagai dokumentasi resmi tahapan Pilkada tetapi juga sebagai referensi akademik yang dapat digunakan oleh peneliti, mahasiswa, dan pemerhati pemilu. “Buku ini bukan hanya menjadi dokumentasi tahapan pemilihan, tetapi juga dapat dimanfaatkan oleh publik dan akademisi dalam memahami proses demokrasi di daerah,” ujar Betty

Baca juga  Pemkot Manado Lindungi 5 Ribu Pelaku UMKM dengan Program BPJAMSOSTEK

 

Anggota KPU Sulut, Lanny Ointu menyampaikan bahwa penyusunan buku ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan keterbukaan informasi serta mendukung pendidikan pemilih. Dengan penyajian data dalam format infografis yang lebih mudah dipahami, diharapkan masyarakat dapat lebih aktif dalam mengikuti tahapan Pilkada dan memahami proses demokrasi secara lebih komprehensif. Pertemuan ini turut dihadiri oleh Anggota KPU RI, Anggota KPU Sulawesi Utara, perwakilan Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) KPU, Tenaga Ahli KPU, serta jajaran KPU Kabupaten/Kota se-Sulawesi Utara. (graceywakary)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Manadones di saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *