12 Tan Sing Berkati Manado

MANADO – Prosesi Cap Go Meh 2019 yang dipusatkan di Kampung Cina Manado berlamgsung aman dan meriah. Warga Manado dan wisatawan nampak tumpah ruah memenuhi area Kampung Cina sejak pagi sekira pukul 10.00 Wita.

Bacaan Lainnya

Prosesi yang melibatkan sepuluh Tempat Ibadah Tri Dharma (TITD) yang ada di Kota Manado seperti Ban Hing Kiong, Tiong Tan Lie Goan Swee, Kwan Seng Ta Tie (Kwan Kong), Lo Tjia Miao, Thian Tan Kiong, Hok Tek Cin Sin, Istana Agung Tua, Hian Thian Siang Tee, Kwan Seng Bio dan Seng Kong Bio, menghadirkan 12 Tan Sing yang menjadi tempat kehadiran para Yang Agung di bumi ini.

Baca juga  Politeknik Negeri Manado Gelar Pelatihan kompetensi Bahasa Inggris di 3 Desa di Minut

 

Dari pantauan manadones, prosesi yang menggunakan jalur kupu-kupu mulai dari TITD Ban Hin Kiong dan memakan waktu sekira lima jam yaitu dari pukul 16.00 Wita hingga 21.00 Wita. “Prosesi Cap Go Meh telah selesai dengan aman dan damai, kita di berkati dan tahun ini kita diminta menekankan rasa persahabatan dalam kedamaian. Tidak lupa untuk terus berbagi pada sesama kita,” kata ketua prosesi Cap go Meh Ridwan Sanyoto pada media.

Wali Kota Manado, Vicky Lumentut yang turut hadir pada prosesi ini menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi pemersatu warga, dimana Kota Manado memiliki keragaman namun selalu bersatu. Tidak ketinggalan pemipin pilihan rakyat Manado kembali menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi salah aset budaya serta atraksi pariwisata andalan Manado.

Baca juga  Pangeran George Fans Fanatik Klub Aston Villa

Prosesi paling terakhir di lakukan di Ban Hin Kiong yang merupakan Klenteng tertua di Manado.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *