Manjo Barame di Festival Pinawetengan 2019 di Tompaso

MANADO Sulawesi Utara (Sulut), memiliki beragam adat istiadat yang hingga kini masih dipelihara dengan baik, hampir setiap tahunnya ada saja aneka festival adat budaya yang digelar.

Khusus Bulan Juli ini, ada festival adat yang selalu dilaksanakan setiap tahunnya di Tompaso, Festival Pinawetengan. Festival ini digelar Minggu esok (7/7), di kompleks Watu Pinawetengan Tompaso dan Kompleks Pa’Dior secara besar besaran dengan menampilkan aneka adat budaya tana Minahasa mulai dari upacara adat, doa untuk keselamatan negeri dan tana Minahasa, pagelaran musik tradisional, fashion show, aneka tari tarian tradisional, pagelaran budaya, peluncuran kamus Bahasa Tombulu dan Talaud serta kegiatan menarik lainnya.

Bacaan Lainnya
Baca juga  Angouw dan Mailangkay Pemegang Palu Pimpinan Sementara di DPRD Sulut
Tarian tradisional Minahasa selalu dinanti pada Festival Pinawetengan.

“Festival ini sudah setiap tahun digelar, dan ini juga bisa menarik wisatawan untuk melihat lebih dekat tentang Minahasa dan daya tarik budaya nya,” kata salah satu panitia Festival Pinawetengan 2019, Nobitho Wowor.

Sementara itu pengagas Festival Pinawetengan sekaligus owner dari Pa’Dior, Benny Mamoto menyebut adat budaya Minahasa begitu luar biasa. banyak memberikan kontribusi tentang aturan bagaimana manusia hidup dan etika menjaga sesama serta lingkungannya. “Adat dan budayalah yang menjadikan kita manusia bermartabat. Minahasa memiliki adat yang luar biasa dan kita bangga dengannya,” kata mantan aparat keamanan alias Polisi dengan bintang dua dipundaknya ini.

Nah, bagi yang tertarik untuk ikut pada kegiatan yang diwarnai dengan baragam aneka kuliner khas Minahasa ini, segera siapkan waktu esok pagi karena kegiatan ini di mulai pukul 09.00 Wita hingga pukul 14.00 Wita. (graceywakary)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *