LG Hadirkan TV OLED untuk Pengalaman Nonton Bola Yang Luar Biasa

Serunya menonton Piala Dunia dengan TV OLED LG.

JAKARTA, 18 NOVEMBER 2022 – Piala Dunia, tinggal menghitung hari, pesta olahraga sepakbola terbesar dunia ini akan digelar di Doha Qatar.

 

Bacaan Lainnya

Pastinya, para penggila bola sudah siap dengan kostum hingga tempat terbaik untuk menikmati pesta empat tahunan ini. Dan TV menjadi alat penting untuk menikmati aksi timnas dan pemain andalan. Dengan begitu banyaknya jenis TV dan promosi yang ditawarkan oleh berbagai produsen, pelanggan perlu lebih jeli agar dapat memilih TV yang bisa menghadirkan pengalaman nonton bola yang optimal.

 

Untuk menjawab ini, maka LG telah menghadirkan pengalaman menonton Piala Dunia yang imersif. LG menjadi pionir dalam menghadirkan TV dengan teknologi OLED. Kekuatan TV OLED LG ini tak lepas dari keberadaan teknologi self-lit pixels yang dapat menyala dan mengatur pencahayaannya sendiri, membuat TV OLED LG tak lagi memerlukan keberadaan backlight.

Baca juga  Striker Brazil Richarlison Kirimkan Pesan Manis untuk sang Kapten Korsel

 

Teknologi ini membuat TV OLED mampu mereproduksi warna hitam dengan tingkat kedalaman sempurna sehingga membuatnya dikatakan memiliki contrast ratio yang luar biasa. “Teknologi inti inilah yang menjadi pusat seluruh keunggulan OLED yang belum dapat dicapai teknologi TV lainnya. Dengan layar menjadi sumber cahayanya, OLED mampu memberi tingkat kecerahan optimal sekaligus kekayaan dengan tingkat contrast ratio yang luar biasa,” ujar Hoony Bae, Product Director Home Entertainment PT LG Electronics Indonesia.

 

Bersanding dengan keunggulannya dalam hal reproduksi warna, keberadaan teknologi self-lit pixels pada TV OLED LG juga membuatnya memiliki kecepatan refresh rate yang tinggi dengan capaian 1 milisecond. Dengan tingkat penyegaran gambar yang demikian cepat, membuatnyamampu mengikuti aksi pemain sepak bola favorit anda berlaga dengan jelas tanpa distorsi, tidak tampak kabur, berbayang atau terpatah.

 

Lebih dari itu, dengan adanya LG α (Alpha) 9 Gen 5 intelligent processor yang memiliki fitur artificial intelligence memungkinkan TV ini untuk mengalirkan bunyi dengan nuansa tiga dimensi yang memenuhi penjuru ruang. TV OLED terbaru dari LG, memiliki bentang layar 42 hingga 83 inci. Dengan bentang layar ideal TV OLED LG merupakan pilihan TV yang tepat untuk digunakan aksi permainan sepak bola kelas dunia.

Baca juga  Deputi Gubernur Senior BI Pimpin Pengkuhan Andry Prasmuko sebagai KPw BI Sulut

 

“Hasil dari seluruh inovasi ini membuat roda evolusi layar OLED kembali berputar. Menghasilkan panel OLED yang mampu memberikan gambar lebih cerah, tajam yang berujung pada kenyamanan menonton lebih baik. Dilengkapi dengan tata suara virtual TV OLED LG menghadirkan pengalam nonton bola yang lebih imersif. Memberikan nuansa yang membawa penikmatnya seolah turut berada di tengah stadion,” tutup Hoony Bae, seperti dikutip MANADONES dalam siaran persnya. (graceywakary)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Manadones di saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *