MANADO, 27 MARET 2023 – Sebanyak 22.400 Cc darah, berhasil dikumpulkan dalam kegiatan kemanusiaan Donor Darah Bersama yang digelar oleh Lanud Sam Ratulangi (Lanudsri), dan Sentra Medika Internastional Hospital Minahasa Utara (Minut) dengan dukungan PMI Sulut, dalam kegiatan Donor Darah, bertempat di Sentra Medika Minahasa Utara, Senin (27/3) kemarin.
Donor darah ini diikuti oleh aparat Lantamal VIII Kairagi, Polres Minut, Kodam XIII Merdeka, Air Nav Sulut, Bea Cukai Sulut, Pia Ardhya Garini, warga umum serta personel TNI AU yang bertugas di Lanudsri.
Dalam sambutan Komandan Lanudsri (Dan Lanudsri) Marsma TNI Muhammad Mujib SE MM, diterangkan kegiatan kemanusiaan yang menyehatkan ini merupakan kegiatan dalam rangkaian peringatan HUT –77 TNI AU, selain rutinias tiga bulanan dengan mengadeng RS Sentra Hospital. “Bagi kami, ini salah satu bagian kegiatan wajib bagi kemanusiaan. Karena ini membantu sesama kita yang membutuhkannya,” kata Mujib, seperti dikutip MANADONES dalam siaran pers Lanudsri pagi tadi.
Sementara itu, dr Cecilia Narita selaku Direktur Utama Sentra Medika Internasional Hospital didampingi Wakil Direktur RS dr Ivan Wijaya mengatakan pasokan darah sangat dibutuhkan sebab permintaan sangat tinggi, disebabkan oleh tuntutan pasien yang gagal ginjal, atau karena pandemi, dan kecelakaan. (graceywakary)
Foto Serda Jeferi)