MS – UT dan Relawan Lingkungan Gelar Monitoring Bibit Mangrove

Bibit mangrove menjadi bagian dari menjaga bumi kita.

MANADO, 2 DESEMBER 2022 – Panas pagi, mulai dirasakan oleh Marine relawan lingkungan perempuan asal Prancis.

 

Bacaan Lainnya

Namun, sengatan sehat matahari tidak membuatnya berhenti melakukan aktivitas mengukur tinggi, bibit mangrove yang ditanam oleh Manengkel Solidaritas (MS) dengan United Tractor (UT), pada Kamis kemarin (1/12).

 

Marine bersama Edwin dan relawan lainnya saat mengambil sampel mangrove ditanam September lalu.

Marine, adalah salah satu dari empat relawan asing yang ikut dalam program monitoring bulanan dari MS, mereka adalah Armando (Spanyol), Noah (Spanyol) dan Claim (Prancis). “Sangat senang bisa terlibat dalam kegiatan lingkungan,” ungkap Marine.

Baca juga  Nyiur Melambai Blackout GM PLN Sulutenggo Minta Maaf

 

Aksi monitoring mangrove ini, oleh kordinator monitoring hari ini dari MS, Edwin Tumoka adalah bagian yang penting untuk menjaga mangrove agar bisa terus bertumbuh sehat, dan mampu menghalau serangan hama. “Saat ini, kami sudah masuk di monitoring tahap dua, dimana kegiatan monitoring dilaksanakan setiap sebulan sekali selama jangka waktu enam bulan kedepan, dimana kami disini membersihkan sedimentasi yang menempel di bibit. Selain itu, monitoring dilaksanakan untuk memantau pertumbuhan mangrove mulai dari tinggi, daun dan cabang,” jelas lulusan Universitas Sam Ratulangi pada MANADONES.

 

Kegiatan yang telah dimulai sejak pukul 08.00 Wita di Desa Bahowo, dimana para pecinta lingkungan yang terdiri dari masyarakat dan perwakilan UT,  dipimpin Edwin memilih beberapa bibit mangrove yang ada di kawasan Bahowo Mangrove Park dan mengukurnya dengan seksama. Air laut dan panas tidak membuat mereka kesulitan melakukan aksi ini.

Baca juga  Messi Bawa Argentina Unggul 2-0 di Babak Pertama Piala Dunia

 

Dan hasilnya, melalui sampel yang mereka pilih, bibit mangrove yang ditanam sejak September lalu oleh MS dan UT, masuk sebagai bibit yang sehat. Sebelumnya pada September lalu, UT bersama MS melakukan penanaman 5 ribu bibit mangrove di kawasan Bahowo Park, sebagai bagian dari aksi peduli lingkungan. (graceywakary)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Manadones di saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *