Dia adalah putri yang harus dilindungi dan diberikan yang terbaik, kata Pangeran Harry beberapa waktu lalu, ya baginya sang istri harus mendapatkan yang terbaik.
Tidak heran dalam kurun waktu sekira 18 bulan, hanya untuk perhiasannya kecilnya adik dari Pangeran William ini, harus mengeluarkan biaya sekira 600.00 euro atau sekira Rp9,6 miliar (kurs 1 euro sekira Rp16 ribu). Kecintaan pada wanita campuran asal Amerik Serikat (AS) ini memang luar biasa, pakaian pakaian Meghan pun wajib dari desainer kenamaan dunia, ini pun yang membuat Meghan makin bersinar sebagai salah satu wanita paling gaya di muka bumi ini.
Selain gaya, Harry juga memberikan rangkaian perhiasan yang unik dan memukau seperti cicin untuk empat jari yang memukau ini, harganya juga luar biasa, seperti yang Manadones kutip dari dailymail cicin ini seharga 9 ribu euro atau sekira Rp144 juta. Dan untuk ini, para pecinta fashion juga menjuluki Meghan sebagai Duchess of Dazzle. Tapi, harus diakui, Meghan memang menawan dan menarik, dan kini makin memukau. Anda setuju, kan. (gracey)