Unsrat Miliki Tiga Pejabat Baru di Tataran Wakil Rektor

Para pejabat yang dilantik ini adalah Dr Ir Arthur G Pinaria MSc sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik Unsrat atau WR I, kemudian Dr Ir Royke I Montolalu SPi Sc sebagai Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Unsrat atau WR II, dan Dr dr Billy J Kepel M Med Sc sebagai Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Penganggaran dan Kerja Sama Unsrat atau WR IV.

MANADO, 5 JULI 2024 – Rektor Universitas Sam Ratulangi (Unsrat), Prof Dr Ir Oktovian Berty Alexander Sompie MEng IPU ASEAN Eng siang tadi, di Kantor Rektorat melantik tiga pejabat baru yang akan menjalankan tugas sebagai wakil rektor (WR).

 

Bacaan Lainnya

Para pejabat yang dilantik ini adalah Dr Ir Arthur G Pinaria MSc sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik Unsrat atau WR I, kemudian Dr Ir Royke I Montolalu SPi Sc sebagai Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Unsrat atau WR II, dan Dr dr Billy J Kepel M Med Sc sebagai Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Penganggaran dan Kerja Sama Unsrat atau WR IV. “Terima kasih pada pejabat sebelumnya, yang sudah memberikan yang terbaik. Dan saya juga berharap para pejabat yang baru, untuk mampu menjunjung etika dan tanggungjawab saat bertugas” ujar Rektor Sompie, yang hadir bersama WR III Unsrat, DR Rafli Pinasang SH MH.

Baca juga  Tiga Guru Besar ini Lolos di Penilaian dan Penetapan Calon Rektor Unsrat

 

Pejabat sebelumnya, Prof Dr Ir Greevo Gerung MSi, Prof Dr Ronny Maramis SH MH dan Prof Dr Ir Sangkertadi, yang juga ikut memberikan selamat pada para pejabat baru. (graceywakary)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Manadones di saluran WHATSAPP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *