Waktu liburan telah tiba, dan jika bingung untuk menghabiskan waktu tanpa perintah, maka cobalah untuk menikmati atraksi si lumba lumba hidung botol di Teluk Manado.
Ya, atraksi ini memang dipertunjukkan oleh puluhan mamalia laut saat mereka berburu makanan pagi hari di area Teluk Manado, tepatnya di dekat Taman laut Bunaken. Bagi Anda yang ingin menikmati pesona laut dengan udara yang sehat, maka ikut tour untuk atraksi lumba lumba alias Dolphin Tour adalah pilihan tepat.
Biasanya untuk menikmati kegiatan menyenangkan ini, Anda bisa menghubungi operator dive yang mengatur jalan jalan Anda, ada baiknya Anda juga menyediakan pakaian berenang sekadar usai melihat atraksi ini, bisa dilanjutkan dengan snorkeling dan berenang di kawasan Taman Laut Bunaken. Jika Anda memiliki sertifikat selam dan memang ingin menyelam maka Anda juga bisa menyaksikan anekan pesona biota laut lainnya di salah satu taman laut terindah di dunia.
“Kami biasanya memang menyediakan tour sekaligus menyelam dan snorkeling. Bisa langsung ke area penyeberangan yang ada di kawasan Marina Plaza,” tutur owner Manado Scuba, Katiman Herlambang pada Manadones.
Senada juga diungkapkan oleh Bagus Lesmana, salah satu guide yang sering menggelar jalan jalan ke laut untuk menikmati atraksi mamalia yang suka menolong ini. “Memang ini jadi andalan kami,selain aktivitas menyelam dan jalan jalan ke gunung. Biasanya para lumba lumba ini bisa terlihat mulai pukul 08.00 Wita hingga pukul 10. Wita,” terangnya. Nah, tertarik? (graceywakary)